Bagaimana cara mengecek versi PHP yang terpasang pada server? Tentunya pengecekan versi PHP sangat penting ketika kamu sedang ingin menjalankan aplikasi tertentu, atau mungkin ingin membuat sebuah blog pribadi. Penggunaan versi PHP bisa dikatakan cukup critical karena mencakup aspek security juga.
Script Cek PHP
Untuk membuat script cek versi PHP kita hanya memerlukan text editor saja. Login ke control panel kamu, entah itu cPanel atau Plesk atau apapun itu. Kemudian buat file misalkan infox.php kemudian isikan file tersebut dengan ini :
<?php
phpinfo();
?>
Setelah kamu save lalu buka di browser maka akan tampil detail dari versi PHP yang sedang digunakan saat ini. Sangat mudah, bukan? Itulah cara cek versi php dari suka suka kita dong.
Leave a Reply