Sudah ada yang tahu belum, pasca CentOS 8 menjadi stream OS, kemudian para founder dari beberapa distro OS mulai pecah dan berlomba berinovasi membuat distro Linux yang gratis dan dapat dinikmati oleh komunitas server. Baik itu digunakan di kalangan personal, maupun kalangan bisnis.
Perjalanan drama yang panjang untuk CentOS 8 ini melahirkan beberapa distro RedHat yang baru seperti yang sudah kita ketahui : Alma Linux, Rocky Linux, Oracle Linux, dan Euro Linux.
Latar Belakang EuroLinux
Seperti yang dikutip pada website resmi dari EuroLinux, mereka adalah distribusi Linux kelas enterprise yang berasal dari Polandia yang sudah dikembangkan sejak 2013 lalu. Karena turunan RedHat, jadi jelas kompatibel dengan Oracle Linux, Rocky Linux, Alma Linux dan RHEL.
Yang berbeda adalah adanya 2 versi dari distro Linux ini. Yaitu versi berbayar dan versi gratis. Pada versi berbayar tentu saja user mendapatkan dukungan teknis handal jadi tidak perlu takut apabila terjadi error atau bugs pada servernya. Kalian mungkin tertarik mengunjungi website EuroLinux.
Ada versi Desktop
Sama seperti kebanyakan distro Linux lainnya, Euro Linux ternyata menyediakan ISO dengan versi desktop lho. Kalian bisa cek pada halaman resmi Euro Linux kalau tampilan desktop merek sangat oke sekali kalau di lihat.
Mungkin ada baiknya kita mencoba versi desktop dari Euro Linux kapan-kapan?
Link Download
Untuk mendownload link ISO pada Euro Linux, maka langsung saja mendownload via repo server yang bersangkutan. Silakan cek pada websitenya.
Leave a Reply